3 Hal Seru Untuk Isi Liburan, Ada Pertunjukan Musikal Keluarga Cemara

Liburan selalu menjadi momen yang dinantikan oleh anak-anak, maupun orang tua untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama dengan mengeksplorasi aktivitas baru yang menarik, hingga mempererat ikatan keluarga yang lebih kuat. 

Namun, seringkali kita juga dihadapkan pada kebingungan dalam memilih kegiatan yang tidak hanya menghibur, tetapi juga bermanfaat bagi perkembangan anak. Berbagai aktivitas seperti kegiatan outdoor di alam terbuka, workshop, dan mengunjungi museum bisa menjadi pilihan, tetapi menonton pertunjukan teater dapat memberikan pengalaman yang berbeda.

  • Kegiatan Outdoor di Alam Terbuka

Salah satu kegiatan yang paling dinantikan dalam liburan bersama keluarga yaitu mengeksplorasi aktivitas baru dengan cara menghabiskan waktu di alam terbuka. Berbagai aktivitas seperti berkunjung ke kebun raya, taman nasional, berkemah, atau sekadar piknik di taman kota dapat menyegarkan pikiran. 

  • Workshop Kreatif Untuk Mengasah Bakat

Ide aktivitas liburan lainnya adalah mengikuti workshop dengan berbagai keterampilan, mulai dari fotografi, musik, merajut, memasak, hingga merangkai bunga yang dapat mengasah minat dan bakat. Kegiatan ini bukan hanya menghibur tetapi juga bisa mengasah kreativitas dan keterampilan saat liburan, lho.

  • Menonton Pertunjukan Teater Musikal Keluarga Cemara

    Pertunjukan teater Musikal Keluarga Cemara bisa menjadi pilihan ideal untuk mengisi liburan dengan pengalaman yang tak terlupakan bagi keluarga. Dengan mengambil inspirasi dari film “Keluarga Cemara”, yang menceritakan kisah hangat dan inspiratif dari keluarga Abah, Emak, Euis, dan Ara yang dihadirkan dalam bentuk baru melalui musikal yang memukau. 

    Penonton akan disuguhkan penampilan spektakuler yang menggabungkan berbagai elemen seperti akting, koreografi yang energik, musik, dan desain latar yang memukau. Semua ini akan membawa para penonton ke dalam dunia cerita, membuat mereka tertawa, menangis, dan terharu bersama dengan para pemain. 

Pertunjukan Panggung Musikal “Keluarga Cemara” dirancang sebagai hiburan panggung keluarga yang dapat dinikmati oleh berbagai kalangan, sekaligus mempererat hubungan keluarga. Pertunjukan ini akan berlangsung sebanyak 30 kali, mulai dari tanggal 21 Juni hingga 14 Juli 2024 di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan.

Informasi jadwal tayang untuk masing-masing pertunjukan dapat dilihat di laman Instagram @musikalkeluargacemara. Sementara itu, pembelian tiket bisa dilakukan lewat Loket.com. Jangan lewatkan kesempatan ini, Friends of Geometry! Ajak seluruh keluarga untuk menikmati momen #KembaliKeKeluarga 

Previous
Previous

WIM: Sebarkan Semangat Joy of Missing Out Lewat Lagu Mr. Feelgood

Next
Next

Eugene Museum, Kolaborasi Seni Eugene Kangawa dan Andra Matin di Bali