Diorama Creative Market: Pop-Up Market, Creative Workshop, Talkshow hingga Mini Exhibition Buat Kamu Warga Bandung

Diorama Creative Market pertama kali digelar pada desember 2022 kini kembali hadir dalam tema “Diorama A Day At Museum” dan diselenggarakan di Paris Van Java Mall - Level P7 Bandung , pada 6 – 9 April 2023 mendatang. Diorama Creative Market akan menghadirkan lebih dari 40 brand yang sudah terkurasi yang akan memamerkan produknya. Tidak hanya Pop-Up Market, Diorama Creative Market juga akan menghadirkan serangkaian Creative Workshop, Talkshow, dan Mini Exhibition.

Dalam Pop-Up Market, Diorama menghadirkan mitra kreatif seperti Art & Craft, Hobbies, Fashion, Home Living hingga Food and Beverage yang bergabung antara lain: Ikatterikat, Ddekap, Room 533, Sillyco, The Bahamas, Kerenissi, Studio RUI, Stellar Coronae, Delynclothing, Railway Coffee, Jumbuh Meramu & Cayahati Apothecary, Qrystal Soul & Qreate Studios, Clayt, Heartmade by Amora, Minime, Madame Yo, Xusha, HelloPop! & SELARAS, Paduka, Ooganikku Indonesia, Harvs Studio, Moshi Day, Madeline Boboo, Kreema Florist and Decoration Cein Goods, Keartas Studio & September Spring, Boura, Niyya Studio & Eleanor Art Scarf, Tablewear by Elin, Labuan Linen Wear, LYKASTORY, Teno, Tummy Time by Frida, Gutaste, Sei Babibu, Loh Jinawi, Twinkle Well dan Patisserie Kaede.

Selain itu, Diorama membuat aktivasi Creative Workshop yang berkolaborasi dengan brand, artisan, hingga komunitas seni seperti workshop seni permadani (tufting), resin art, pressed flowers, pottery, binding books hingga workshop yang berkolaborasi dengan komunitas studio design disabilitas, Tab Space. Lalu terdapat Talkshow yang mengundang seniman-seniman yang akan berbagi pengalaman, juga terdapat aktivasi pameran karya seperti produk desain dan artwork dengan kontributor seniman yang sudah dikurasi.

Tujuan diadakannya acara ini adalah untuk menjadi wadah bagi pegiat dan penikmat produk-produk kreatif lokal untuk memperkenalkannya kepada masyarakat luas demi memajukan industri kreatif lokal dan wisata terkhusus daerah kota Bandung. 

Kamu dapat langsung mengunjungi Diorama Creative Market tanpa tiket, untuk info lebih lanjut cek Instagram @diorama.artmarket

Previous
Previous

KAPAS: Tumpang Sari, Koleksi Terbaru dari SukkhaCitta

Next
Next

Ini 5 Kandidat Identitas Visual untuk Ibu Kota Nusantara, Pilih yang Kamu Suka!