Bagaimana Cara Menemukan Mentor dalam Bisnis?
Beberapa dari kalian mungkin tidak asing lagi dengan kata “Mentor” di dunia bisnis. Bahkan, saat ini bisa saja kalian merupakan seseorang yang memiliki mentor bisnis atau seorang mentor bagi individu lain.
Menurut KBBI, mentor adalah pengasuh atau pembimbing. Jika dikaitkan dengan dunia bisnis, mentor merupakan pembimbing profesional yang mempunyai pengetahuan lebih pada bidang bisnis yang membantu individu lain untuk menjalankan bisnis agar lebih baik lagi, sehingga menjadi seorang profesional dalam bisnis.
Mentor yang tepat mampu meningkatkan kualitas individu yang tidak mempunyai peluang berbisnis untuk mulai merintis bisnisnya sendiri, sehingga menciptakan kedudukan yang sama dengan para pebisnis lain. Selain itu, kegiatan mentoring yang dilakukan juga bisa membuat individu merasa didukung, terutama ketika adanya hubungan yang terbuka dan jujur bersama sang mentor.
Memiliki mentor dalam berbisnis dapat membantu kita meningkatkan kualitas secara individu untuk menemukan peluang dalam menjalankan usaha.
Selama proses membangun hubungan terbuka dan jujur bersama mentor, tentu saja terlebih dahulu harus memiliki mentor yang cocok dan sesuai dengan bisnis yang dijalankan. Beberapa karakteristik mentor yang berkualitas di antaranya adalah seorang pendengar yang baik dan mengetahui keseimbangan antara mendengarkan dan memberikan saran selama sesi mentoring, mengerti serta memahami nilai-nilai mentorship, mempertanyakan banyak hal yang melatih berpikir “out of the box”, bersedia membagikan keterampilan yang dimiliki, dan juga tertarik pada perkembangan diri personal dan profesional yang kalian punya.
Temukan Mentor dari Jejaring Yang Kamu Miliki.
Agar mendapatkan mentor profesional yang cocok akan diri dan bisnis kalian, telusuri berbagai jaringan sosial di sekitar yang memungkinkan untuk mendapatkan mentor, antara lain adalah menelusuri jaringan relasi terdekat, seperti keluarga, teman, dan kolega yang kalian kenal cukup baik. Jika kalian merupakan pengguna sosial media yang aktif, tentu saja kalian bisa mencari peluang mendapatkan mentor melalui sosial media dengan memikirkan siapa orang yang kalian kagumi di platform tersebut. Kunci dalam menemukan mentor melalui sosial media adalah tetap bersikap santai. Bagi kalian pengguna platform LinkedIn, mungkin bisa menggunakan hashtag #OfferHelp #CareerAdvice #Mentorship guna memudahkan menemukan mentor yang berpotensial.
Cari Mentor dari Komunitas Online.
Industri kerja dan komunitas online juga bisa menjadi tempat untuk mendapatkan mentor bisnis. Kini semakin mudah mendapatkan mentor yang memiliki kesamaan minat. Selain melalui industri kerja dan komunitas online, kalian juga bisa mengikuti program mentorship, baik secara secara offline dan online. Sebelumnya kalian juga tetap harus mempelajari dengan seksama penawaran mentorship berbayar yang kalian temukan, karena terkadang pengalaman dan program mentoring yang dilaksanakan tidak sesuai dengan ekspektasi yang ditawarkan sebelumnya.
Mentor Tak Selalu Harus dari Ruang Lingkup Yang Sama.
Dalam menemukan mentor bisnis, kalian juga bisa mencari seorang profesional yang tidak terdapat di ruang lingkup kerja yang sama. Menemukan mentor dari ruang lingkup berbeda secara tidak langsung memberikan comfort place tersendiri untuk mengajukan pertanyaan yang mungkin tidak nyaman jika ditanyakan kepada senior di ruang lingkup kerja yang sama.
Jika kalian telah menemukan mentor yang cocok dan sesuai dengan kriteria mentor yang berpotensi membantu bisnis kalian, mulailah untuk menjaga dan mempertahankan hubungan bersama mentor dengan tetap berhubungan, baik itu hanya membicarakan seputar saran berbisnis atau hal lain di luar mentoring. Bersikaplah sopan kepada mentormu, jangan samakan mentor dengan partner kerja kalian. Aktiflah bertanya, baik itu seputar pendapat atau bertukar ide inovatif dan kreatif. Dan terakhir, tetaplah berpikir positif dan percaya bahwa saran yang diberikan oleh mentor bukan sebuah sebuah kritikan, melainkan sebuah masukan.