Art Jakarta Suguhkan Berbagai Pengalaman Artistik Bagi Para Penikmat Seni
Art Jakarta hadir kembali untuk menyapa para penikmat seni. Setelah sukses menggelar Art Jakarta Gardens di tahun yang sama, kali ini Art Jakarta kembali menyuguhkan pameran seni bagi warga Jakarta dan sekitarnya. Secara artistik, sebenarnya tidak ada perbedaan yang sangat signifikan jika dibandingkan dengan gelaran Art Jakarta sebelumnya, namun tentu saja kamu tetap akan disuguhkan oleh ratusan hingga ribuan karya seni dari dalam maupun luar negeri.
Kembalinya Art Jakarta ke Jakarta Convention Center, diiringin dengan kerja sama dengan berbagai galeri seni dan juga seniman dari sejumlah negara. Pada penyelenggaraan Art Jakarta (Again) di bulan Agustus ini berfokus pada seniman dan juga karya seni dari kawasan Asia Pasifik.
Untuk dapat menghadirkan ragam karya seni dalam acara kali ini, pihak Art Jakarta berupaya untuk dapat memfasilitasi rekan-rekan galeri seni dan juga seniman dari luar negeri untuk tetap bisa menampilkan karyanya pada acara kali ini. Sehubungan dengan itu Art Jakarta menyediakan program Art Jakarta 1 (AJ1). Program ini berisikan pameran tunggal dari seniman-seniman yang mewakili 10 galeri internasional.
Program lainnya yang telah dihadirkan adalah Bali Art Scene. Kegiatan seni di Bali memang dapat dikatakan sangat hidup, ada banyak seniman dan galeri yang cukup aktif menyelenggarakan pameran seni. Namun kita juga tau bahwa ekosistem kesenian Bali sangat erat kaitannya dengan pariwisata, dalam hal ini wisatawan asing maupun domestik. Pandemi tentu saja sangat berpengaruh bagi kegiatan sosial, budaya, dan ekonomi di wilayah tersebut. Guna mengapresiasi seniman-seniman dan juga galeri dari Bali yang terus berusaha untuk menghidupkan dan menjaga dinamika ekosistem seni rupa di daerah tersebut, Art Jakarta berupaya untuk menghadirkan karya dari para seniman tersebut di gelaran acara tahun ini.
“Tentu saja kami berharap dengan program Bali Art Scene kami bisa memberikan semacam dukungan moral kepada rekan-rekan galeri dan seniman di Bali. Bahwa mereka bisa menampilkan karya-karya mereka di Art Jakarta,” Ungkap Enin Supriyanto, Direktur Artistik Art Jakarta.
Art Jakarta akan memberikan pengalaman seni rupa yang menarik, bukan banyak pagi para pengunjung umum, tapi bahkan juga rekan-rekan pelaku seni rupa. Meliputi kurator, kolektor, seniman, hingga pihak galeri. Menghadiri art fair memberikan pengalaman dan keseruan tersendiri karena kamu bisa menikmati karya-karya terbaik dan terbaru dan puluhan hingga ratusan seniman dalam waktu yang singkat.
Art Jakarta (Again) 2022 juga menyuguhkan beragam program mulai dari Art Jakarta Scene yang mengumpulkan kelompok seniman muda atau kolektif untuk bsia memamerkan karya kreasi mereka. Ada pula pameran NFT, di sini pengunjung tidak hanya dapat menikmati hasil karya NFT tetapi juga dapat menambah wawasan mengenai proses dan aspek-aspek seni rupa yang terkandung dalam karya NFT.
Program lainnya ada AJX (Art Jakarta Collaboration). Ini adalah sebuah platform yang hadir atas kerjasama dengan beberapa institusi atau lembaga yang memiliki kepedulian terhadap lingkup seni rupa. Ada empat pihak yang ikut terlibat dalam AJX di Art Jakarta kali ini yaitu UOB, Tumurun Museum, Bibit, dan Cohart. Event Art Jakarta telah rampung diselenggarakan pada 26-28 Agustus 2022 kemarin di JCC Senayan, Jakarta. Sampai jumpa di gelaran Art Jakarta berikutnya!