Subculture Aggression: Membangkitkan Musik Subkultur di Indonesia

Subculture Aggression merupakan sebuah acara musik yang didedikasikan untuk memberikan wadah bagi band-band dan musisi subculture di Indonesia yang selama ini kurang terwakili di kancah musik Indonesia dan didedikasikan untuk musik subculture seperti Punk, Oi, Ska, dan lainnya.

Diinisiasi oleh tokoh-tokoh penting dalam komunitas musik subculture, mulai dari Utay Warriors Records, Sucke dari band Monkey Boots, dan Rey dari Maspam Company. Mereka menyoroti perjalanan dari awal, serta keterikatan dengan ideologi yang tertanam dalam musik subculture. Ketika ditanya tentang alasan mereka memilih subculture daripada budaya pop, mereka menekankan kurangnya platform khusus untuk musik subculture di Indonesia dan momen ini akan dijadikan sebagai komitmen mereka untuk mengisi kekosongan tersebut.

Subculture Aggression Gigs, sebuah pertunjukan baru dari perayaan subculture yang telah membentuk industri musik, akan memulai debutnya pada tanggal 25 Februari 2024 di Creative Culture Studio, Jakarta Selatan, dengan tujuan untuk mengatasi kurangnya representasi dan menciptakan ruang yang berkembang untuk musik subculture di Indonesia.

Melihat lebih jauh dari acara perdana ini, para penyelenggara berharap Subculture Aggression dapat diadakan secara rutin dalam kalender musik Indonesia sebagai regenerasi musik subculture dan penerimaan yang lebih besar di masyarakat, untuk menciptakan ruang yang memungkinkan genre ini dapat berkembang dan dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Untuk informasi lebih lengkap mengenai Subculture Aggression Gigs, kalian bisa kunjungi Instagram @subcultureaggression

Previous
Previous

Love at The First Tennis: Tas Eksklusif Exsport untuk Pemain Tenis Pemula

Next
Next

Gen Z Cemas Saat Hadapi Ragam Pilihan Menu di Restoran