SPOTLIGHT Indonesia 2022 Ajak 130 Desainer Rayakan Keberagaman Budaya Nusantara

Memasuki bulan terakhir di tahun 2022, Indonesia Fashion Chamber (IFC) resmi menggelar event fashion bertajuk “SPOTLIGHT”. Mengangkat tema Celebrating Diversity, kali ini SPOTLIGHT menampilkan keragaman wastra dan budaya Indonesia sebagai inspirasi dari beragam karya yang ikut berpartisipasi dalam gelaran acara kali ini.

SPOTLIGHT Indonesia 2022 menghadirkan fashion show koleksi dari 130 desainer serta 180 produk brand lokal. Koleksi yang ditampilkan juga mencakup beragam kategori yakni formal wear, casual wear, men’s wear, hingga modest wear. 

“SPOTLIGHT telah kami gagas sejak 2019 namun dapat diwujudkan di akhir tahun ini dengan tujuan melahirkan brand-brand fesyen lokal yang menghargai budaya lokal, menghargai konsep sustainability dan bertanggung jawab, serta dapat mengangkat derajat wastra Indonesia di kancah global tetapi dipresentasikan secara kontemporer,” ungkap Ali Charisma, National Chairman Indonesian Fashion Chamber. 

Pada seremoni pembukaan SPOTLIGHT Indonesia 2022 juga menampirkan parade koleksi dari beberapa brand yakni andai, Ika Butoni, Kahfiati, HoR x Gagne, Rueverse, Yunita KOsasih, Reborn, Jarum HIjau, dan Xander.G. Setelahnya dilanjutkan oleh koleksi dari Abebemooi, Nataoka, Wolves, Bags Indonesia, Oleander by Ribie, Andy Sugix X Hefi Rosid, SAMSUGA, Charlie Bravo, dan Maima. 

Tidak hanya menghadirkan jajaran brand fashion tanah air, SPOTLIGHT juga menghadirkan presentasi koleksi dengan dukungan media digital. Melalui format “See Now, Buy Now”, sehingga para pengunjung bisa langusung berbelanja segera setelah koleksi ditampilkan di runaway. 

Selain itu, kamu juga bisa mengikuti beberapa workshop bisnis yang dihadirkan. Salah satunya adalah seminar bertema “Niche and Mainstream Market for Fashion Startup” yang menghadirkan RIKRIK Riesmawan, CEO NBRSCorp.

SPOTLIGHT Indonesia 2022 telah berlangsung pada 1-4 Desember 2022 di Great Hall Pos Bloc Jakarta. Informasi lebih lengkap mengenai rangkaian acara juga bisa kamu akses melalui media SPOTLIGHT Indonesia.

Previous
Previous

Tren Kesukaan Gen-Z di Instagram Sepanjang 2022

Next
Next

Vespa Icon dan Rangkaian Produk Koleksi “Cream Club” Hasil Kolaborasi SOCA Wheels dan Basboi